Selasa, 01 Februari 2011

Polri Masih Tunggu Proses Banding Ariel

Jakarta (ANTARA) - Penyidik Badan Reserse dan Kriminal Polri saat ini menunggu proses banding artis Nazriel Ilham alias Ariel untuk melanjutkan proses hukum Cut Tari dan Luna Maya.
"Polri masih menunggu proses banding Ariel, karena menyangkut berkas tersangka LM dan CT," kata Kepala Divisi Hubungan Masyarakat (Kadiv Humas) Polri, Irjen Pol Anton Bachrul Alam di Jakarta, Selasa.
Tersangka Luna Maya dan Cut Tari saat ini masih menunggu proses hukum selanjutnya, karena terkait dugaan turut serta kedua artis dalam adegan di video mesum bersama Ariel, ujarnya.
Ketua Majelis Hakim Pengadilan Negeri Bandung, Singgih Budi Prakoso SH, memvonis Ariel pada hari Senin (31/1) selama tiga tahun enam bulan penjara dan membayar denda Rp250 juta dikurangi masa tahanan.
Majelis Hakim menyatakan terdakwa Ariel telah terbukti secara sah dan menyakinkan untuk menyebarkan dan membuat tayangan pornografi.
Vonis ini jauh lebih rendah dari tuntutan Jaksa Penuntut Umum (JPU) yang mendakwa Ariel dengan hukuman penjara lima tahun tiga bulan.
Sementara itu, salah satu hal yang memberatkan terdakwa ialah terdakwa tidak pernah mengakui perbuatannya.

David Luiz dibeli dari Benfica dengan banderol 25 Juta Euro

Benfica telah mengkonfirmasi bahwa mereka telah mencapai kesepakatan dengan Chelsea atas transfer David Luiz.
Petinggi di klub Benfica telah mengkonfirmasi bahwa bek Brazil tersebut pindah ke Stamford Bridge dengan nilai transfer mencapai 21 Juta Poundsterling.
Luiz yang kini berusia 23 tahun mampu bermain tidak hanya sebagai bek tengah, tetapi juga bek di kedua sisi sayap, telah bermain sebanyak 70 kali bersama Benfica di Liga Portugal, berhasil mencetak empat gol, selain itu, dia juga telah tampil sebanyak empat kali untuk timnas Brazil.
“Sport Lisboa e Benfica Futebol S.A.D, telah mencapai kesepakatan dengan klub Liga Inggris Chelsea FC atas David Luiz Moreira Marinho dengan harga sebesar 25 Juta Euro,” seperti yang dikutip dari situs resmi Benfica. 

nini/indotipster

Karir Ibra di Barcelona tidak gagal, menurut ayah Messi

Menurut ayah Lionel Messi, Jorge Messi, karir striker Zlatan Ibrahimovic di Barcelona bukanlah kegagalan.
“Ibrahimovic? Dia striker hebat, tetapi tidak cocok dengan Barcelona,” kata Jorge Messi.
“Ada terlalu banyak umpan-umpan dan sentuhan pendek. Dia perlu permainan pada ruang terbuka, seperti yang dia lakukan di Inter, dan sekarang Milan.”
Dan menurut Jorge Messi, permainan sepakbola Barcelona adalah yang terbaik, sekaligus mengkritik Real Madrid.
“Barcelona memainkan sepakbola terbaik, Real Madrid bukannya tidak terkalahkan dan kita telah melihatnya pada dua pertandingan terakhir,”


nini/indotipster

Liverpool membuat gebrakan yang paling mengejutkan di bursa transfer

Liverpool membuat gebrakan transfer yang paling luar biasa di bursa transfer Januari ini. Striker Fernando Torres secara mengejutkan dijual The Reds ke musuh abadi Chelsea senilai 58,5 juta euro. Sebagai gantinya, The Reds langsung bertindak cepat dengan mendatangkan striker Newcastle Andy Carroll senilai 41 juta euro. Liverpool juga sukses mendatangkan striker Luis Suarez dari Ajax senilai 26,5 juta euro.
Bergabungnya Torres dengan Chelsea pada detik-detik terakhir bursa transfer tentu sangat mengejutkan. Striker berusia 26 tahun ini belakangan ini memang gencar dirumorkan bakal hengkang dari Anfield, setelah Torres mengajukan permintaan transfer kepada manajemen Liverpool.
Torres resmi menandatangani kontrak selama lima tahun di Stamford Bridge, hingga Juni 2016.
Sementara itu striker Luis Suarez akhirnya resmi berbaju The Reds dan menandatangani kontrak selama lima setengah tahun.
“Klub menyetujui transfer senilai 26,5 juta euro dengan Ajax untuk transfer striker internasional Uruguay. Luis Suarez akan mengenakan kostum no.7 di Liverpool,” pernyataan dari situs resmi Liverpool.
Musim lalu, Suarez mencetak 49 gol untuk Ajax di semua kompetisi, dimana 35 gol diantaranya dicetak Suarez di Eredivisie dari 33 pertandingan.
Nama Suarez kian bersinar saat tampil di Piala Dunia 2010 Afsel, mencetak tiga gol dan membawa Uruguay melaju hingga semi-final. Suarez pun akan selalu diingat berkat aksi handsball saat melawan Ghana di perempat final. Meskipun mendapat kartu merah, Suarez menganggap tindakan tersebut sebagai ‘penyelamatan terbaik sepanjang Piala Dunia’.
Dan nama terakhir yang didatangkan Liverpool di menit-menit akhir bursa transfer adalah striker Andy Carroll dari Newcastle United. Carroll tercatat sebagai pemain termahal yang pernah didatangkan Liverpool senilai 41 juta euro. Striker berusia 22 tahun ini resmi menandatangani kontrak selama lima setengah tahun di Anfield, dan akan mengenakan kostum no.9.
Sebelumnya, The Reds mengajukan penawaran sebesar 30 juta pounds, dimana langsung ditolak mentah-mentah oleh Newcastle. Penawaran kedua The Reds senilai 41 juta euro plus tambahannya sebenarnya juga ditolak Newcastle, tetapi Carroll memutuskan untuk mengajukan permintaan transfer untuk mempercepat proses transfer dirinya ke Anfield, dan akhirnya Newcastle menerima penawaran Liverpool.
“Andy Carroll telah menyelesaikan transfernya dari Newcastle United ke Liverpool FC, dan menandatangani kontrak selama lima setengah tahun hingga 2016 di Anfield,” pernyataan dari situs resmi klub.
“Andy Carroll akan mengenakan kostum no.9 di Liverpool.”
Carroll musim ini telah mencetak 11 gol dari 19 pertandingan di Premier League, dan mencetak hat-trick saat melawan Aston Villa di bulan Agustus.
Akan tetapi, Carroll masih menderita cedera paha, tetapi dia berhasil lulus tes medis dan resmi berbaju The Reds.
Duet Carroll-Suarez tentunya sangat dinanti-nantikan para pendukung Liverpool. Selamat tinggal Fernando Torres, selamat datang untuk Andy Carroll dan Luis Suarez.

Oknum PSSI Dituding Atur Laga Final Piala AFF

Liputan6.com, Jakarta: Dugaan adanya oknum PSSI yang "mengatur" pertandingan dalam Final Piala AFF antara Indonesia melawan Malaysia kembali menyeruak ke permukaan Senin, (31/1), menyusul aduan Eli Cohen melalui surat elektronik kepada Presiden Susilo Bambang Yudhoyono.
Surat yang dikirim pada Ahad (30/1) itu menyebutkan adanya kejanggalan terkait hasil akhir laga yang akhirnya mandek dengan skor 3-0 untuk Malaysia. Kekalahan tim sepak bola Indonesia dari tuan rumah Malaysia sudah ditentukan sebelum pertandingan dimulai. Itu, menurutnya, merupakan permainan atau skandal suap yang dilakukan Bandar Judi Malaysia dengan petinggi penting PSSI.
"Dengan kekalahan tim Indonesia baik Bandar judi maupun dua oknum PSSI meraup untung puluhan miliar rupiah," ujar Eli yang mengaku pegawai Ditjen Pajak itu.
Untuk melancarkan operasi, dua pengurus PSSI sempat masuk ke ruang ganti pemain dan memberikan instruksi skenario busuk kepada oknum pemain yang akhirnya berulah hingga menjatuhkan mental seluruh skuad. Selain itu, gangguan sinar laser dalam laga tersebut disinyalir bagian dari skenario guna menutupi skenario tersebut.
Eli juga mengadukan kasus suap itu ke Menteri Pemuda dan Olahraga, Ketua KPK, Ketua DPR, dan Ketua KONI.