Kamis, 03 Februari 2011

Suarez Ingin Sukses Bersama Liverpool

Striker baru Liverpool Luis Suarez berjanji kepada para fans bahwa dia akan melakukan yang terbaik untuk mencapai kesuksesan bersama klub barunya.
Suarez menandatangani kontrak selama lima setengah tahun di Anfield, setelah ditransfer dari Ajax senilai 27 juta euro.
“Target saya adalah bekerja keras, dan menunjukkan kepada para fans betapa siapnya saya,” kata Suarez. “Saya ingin tampil maksimal, untuk membuktikan kualitas yang saya miliki.”
“Pertama-tama saya ingin bermain sesering mungkin dan menaikkan posisi kami di klasemen.”
“Ambisi saya adalah melakukan yang terbaik untuk Liverpool, belajar lebih banyak lagi mengenai sepakbola Inggris dan menjadi juara.”
“Liverpool sangat terkenal, klub paling terkenal di Inggris, dan saya telah menonton Liverpool dan sepakbola Inggris sejak masih kecil.”
“Bisa datang dan bermain di sini adalah impian yang menjadi kenyataan.”
“Saya telah melalui masa-masa indah di Ajax dan saya akan merindukan mereka, tetapi inilah sepakbola. Anda harus berubah dan terus maju supaya menjadi lebih baik.”

 Tibi/goal

0 comments:

Posting Komentar